Selamat Datang! 👋

Halo teman-teman,
Selamat datang di mata kuliah E-Learning. Senang sekali bisa bertemu dan belajar bersama kalian melalui platform ini.

Di perkuliahan ini, kita akan belajar secara fleksibel melalui berbagai materi, diskusi, dan tugas yang sudah disiapkan. Silakan eksplor semua menu yang ada, baca petunjuk perkuliahan dengan baik, dan jangan ragu untuk aktif bertanya atau berdiskusi jika ada hal yang belum dipahami.

Nama Pengajar : Ibu. Riva Maghfiroh, S.Pd
Mata Kuliah : E-Learning

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu memahami konsep e-learning, menggunakan platform pembelajaran daring dengan baik, belajar secara mandiri dan bertanggung jawab, serta berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan perkuliahan.

Selamat belajar, semoga sukses, dan tetap semangat! 💪📚