Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Selamat datang dan selamat bergabung dalam mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn).

PPKn merupakan mata pelajaran wajib bagi SMP kelas VIII yang dilaksanakan secara tatap muka (luring) sesuai dengan Kurikulum Merdeka Tahun Ajaran 2026–2027. Melalui mata pelajaran ini, peserta didik akan mempelajari nilai-nilai Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika, serta membangun sikap dan perilaku sebagai warga negara yang baik.

Mata pelajaran PPKn berperan penting dalam membentuk karakter dan kepribadian siswa agar tumbuh menjadi generasi yang beriman dan bertakwa, berakhlak mulia, cinta tanah air, demokratis, serta bertanggung jawab dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Di tengah perkembangan globalisasi dan teknologi, pemahaman nilai kebangsaan, toleransi, dan partisipasi aktif sebagai warga negara menjadi semakin penting.

Oleh karena itu, selama satu tahun pelajaran ke depan, Ibu akan mendampingi dan membimbing kalian dalam mempelajari berbagai materi PPKn secara aktif, bermakna, dan kontekstual sesuai dengan semangat Kurikulum Merdeka. Diharapkan setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik mampu menerapkan nilai-nilai Pancasila dan kewarganegaraan dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah, di rumah, maupun di lingkungan masyarakat.

Di akhir salam pembuka ini, Ibu ingin menyampaikan moto hidup yang diharapkan dapat menjadi pegangan kalian dalam belajar dan bersikap, yaitu:

“Belajar Berkarakter, Bertindak Beradab, untuk Masa Depan Bangsa.”

Melalui moto ini, diharapkan kalian senantiasa semangat dalam belajar, mampu menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam setiap tindakan, serta tumbuh menjadi pribadi yang bertanggung jawab, jujur, dan peduli terhadap lingkungan sekitar.

Selamat mengikuti pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) . Semoga kalian dapat belajar dengan penuh semangat, aktif berdiskusi, serta mampu mengamalkan nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari.

Terima kasih

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.